20-01-2019 20:19:50 | Penulis : inggil
Banyaknya pilihan macam restoran yang berada di kawasan Ancol membuat pengunjung untuk memilih mana yang cocok, terlebih saat ini tidak hanya soal rasa yang ditawarkan, tempat yang unik dan cocok untuk berfoto-foto menjadi salah satu tujuan pengunjung untuk datang, berikut ini lima restoran unik yang cocok untuk membuat feed instagram Anda makin cantik!.
1. 1. Taman Santap Rumah Kayu
Alamat: Jl. Lodan Timur 11 No. 7, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Buat Anda pecinta spot makan yang unik dan beda dari lainnya, maka restoran ini wajib Anda kunjungi, selain menawarkan suasana makan yang berbeda yakni seperti sedang berada di atas pesawat, harga yang ditawarkan pun relatif tidak mahal jika melihat dari sisi view dan food experience yang ditawarkan.
Letak dari restoran ini berada persis di belakang Dunia Fantasi, dan yang membuat wah! Yaitu pemandangannya langsung menghadap ke pantai, dipadukan pepohonan yang rindang menjadikan tempat ini semakin indah. Sangat cocok untuk menikmati waktu bersama keluarga atau sekedar me time.
Restoran unik ini memanfaatkan satu unit pesawat Boeing 737 400 milik salah satu maskapai terbang Sriwijaya Air yang sudah tak terpakai dengan di desain ulang secara baik. Mengubah kabin pesawat tersebut menjadi restoran yang unik dan mempunyai kesan mewah terlebih tempat ini sangat Instragamable.
2. 2. Segara
Alamat: Taman Impian Jaya Ancol, JL. Lodan TimurIngin menikmati suasana rumah makan seperi Jimbaran di Bali, maka Segarra lah jawabannya tidak perlu jauh- jauh ke Bali, restoran ini memiliki konsep ala-ala beach cafe, memiliki fasilitas yang tidak sedikit, seperti side pool, mini garden cafe dan cafe tepat diatas pasir yang langsung berhadapan tepat di pantai Ancol.
Mempunnyai konsep beach cafe tentu dapat menikmati suasana sunset yang tidak terlupakan, perpaduan antara suara ombak dan keindahan dari suasana matahari tenggelam menjadikan tempat ini sangat cocok buat Anda pencinta ala-ala foto romantis.
Sebagai catatan, datanglah saat sore hari sebelum sunset tiba dengan rentang waktu tersebut sangat cocok untuk foto-foto dan sekedar berbincang-bincang dengan keluarga atau teman, yang membuat tempat ini semakin bisa dikunjungi ialah pada malam hari terdapat live music.
3. 3. Le Bridge
Restoran unik yang berada tepat di tengah-tengah laut. Sesuai dengan namanya yakni bridge yang berarti jembatan, untuk mengunjungi tempat makan ini harus berjalan terlebih dahulu menyusuri jembatan yang panjang,
Menu makanan yang diusung oleh restoran ini ialah mayoritas makanan khas barat, seperti berbagai macam burger, pizza, spageti. Dari berbagai macam menu tersebut ada menu andalan pada resto ini yakni Moon & Black Burger, dan bagi para pecinta Spageti maka jangan lupa untuk memesan Aglio Olio Smoked Salmon yang citarasanya tidak bisa diremehkan.Agar foto yang ditampilkan lebih baik maka berkunjunglah saat sore hingga malam hari dengan dipadukan dengan lampu yang romantis serta suasana laut yang tak kalah indah banyak spot foto yang cocok di tempat ini, suasana romantis menjadi salah satu kelebihan yang ditawarkan oleh rumah makan ini, maka tidak ada salahnya sesekali berkunjung bersama pasangan Anda sembari menikmati makanan tidak lupa untuk berofoto membuat feed instagram supaya lebih menarik!.
eatologi.com © 2019 | All Right Reserved